Sambil Tawaf, Jamaah Haji Nonbar Penggantian Kiswah Kakbah : Okezone Haji

-

[ad_1]

MAKKAH – Jamaah haji nonton bareng (nonbar) penggantian kiswah (kain penutup) Kakbah di Masjidil Haram pada 1 Muharram 1444 H.

Sambil tawaf di area mataf maupun di lantai 2, jamaah haji nonbar penggantian kiswah Kakbah.

Sementara, di lantai 2, jamaah nonbar penggantian kiswah Kakbah dengan naik di atas kursi.

Hal ini dilakukan jamaah agar bisa melihat momen penggantian kiswah Kakbah yang kini dilakukan setiap 1 Muharram atas perintah Raja Salman.

Kakbah

Biasanya, proses penggantian kiswah Kakbah dilakukan setiap 9 Dzulhijjah, saat jamaah haji menjalani wukuf di Arafah

“Tahun ini, penggantian Kiswah dilakukan 1 Muharram 1444 H,” kata Asisten Wakil Sekretaris Majma’ Malik Abdul Aziz li Kiswatil Kakbah Al-Musyarrafah Faris Al Mathrafi di Makkah.

Beberapa jamaah haji sudah mengetahui hari ini akan ada penggantian kiswah Kakbah.

“Sudah tahu, kemarin dikasih tahu sama pembimbing ibadah,” kata salah satu jamaah bernama Agus.

Sementara itu, jamaah haji lainnya bernama Suhardi bersama istri asal embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS) melakukan tawaf wada.

“Hari ini tawaf wada, karena besok mau ke Madinah,” katanya.

Proses penggantian kiswah Kakbah dilakukan usai shalat Isya berjamaah sekira pukul 21.30 Waktu Arab Saudi (WAS), Jumat 29 Juli 2022 atau Sabtu 30 Juli 2022 pukul 02.30 WIB

[ad_2]

Source link

Category:
Comments (0)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *