Suka Gonta-Ganti Cewek, Kinos Mengaku Berubah Setelah Nycta Gina Hadir dalam Hidupnya : Okezone Celebrity

-

[ad_1]

JAKARTA – Rizky Kinos membeberkan masa lalunya sebelum menjadi suami dari Nycta Gina kerap gonta-ganti pasangan. Dia dulu dicap playboy.

Karena kelakuannya itu dia dulu sangat dikenal sebagai laki-laki yang nakal soal urusan wanita. “Dulu gue bandel, gue seneng main cewek, gue sering gonta ganti cewek” ujar Rizky Kinos, dikutip dari YouTube KinosGina, Minggu (7/8/2022).



 Suka Gonta-Ganti Cewek, Kinos Mengaku Berubah Setelah Nycta Gina Hadir dalam Hidupnya. (Foto: Rizky Kinos dan Nycta Gina/Instagram/@kinosnoski).

Suka Gonta-Ganti Cewek, Kinos Mengaku Berubah Setelah Nycta Gina Hadir dalam Hidupnya. (Foto: Rizky Kinos dan Nycta Gina/Instagram/@kinosnoski).

Di usianya yang masih muda, Kinos bisa kencan dengan beberapa wanita yang berbeda dalam sehari. “Gue bisa lo jalan pagi sampai sore sama cewek gue, malem nya sama cewek lain tuh bisa, (cewek) baru lagi” lanjutnya.

 BACA JUGA:Rizky Kinos dapat Izin Poligami, Nycta Gina: Kalau Lo Bisa Adil, Silahkan

Namun, semua itu berubah ketika dirinya mengenal Nycta Gina. Tak lagi kepikiran untuk bermain perempuan seperti dulu.

“Tapi sekarang kaya pengen cepet pulang, ketemu ibu (Gina) ketemu anak-anak, kaya udah lengkap aja gitu, nyari apa lagi?” kata Rizky Kinos.

Rizky Kinos juga mengatakan dirinya selalu berusaha menjaga mood Nycta Gina. Bukan karena takut, tetapi dirinya ingin tetap nyaman di rumah bersama sang istri.

“Ketemu sama pasangan lo tapi dalam kondisi yang lagi diem diem , buat gue nggak bange, gak nyaman, jadi gue gak betah di rumah. jadi gue berusaha untuk menjaga mood dia” tuturnya.

Seperti diketahui, rumah tangga Rizky Kinos dan Nycta Gina sudah tujuh tahun tetap harmonis, jauh dari kabar miring. Kebahagian mereka semakin lengkap dengan kehadiran dua buah hati yang diberi nama Panutan Adhya Semesta Trinycta dan Lembar Putih Trinycta.

[ad_2]

Source link

Category:
Comments (0)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *