BMKG: Gempa M3,4 Cianjur Merupakan Gempa Dangkal : Okezone Nasional

-

[ad_1]

 

JAKARTA – Gempa kekuatan M3,4 mengguncang Cianjur, Jawa Barat, Senin (17/6/2024), pukul 18.21 WIB. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengatakan gempa dangkal berpusat di darat.

BMKG melaporkan episenter gempa terletak pada koordinat 6.85 LS dan 107.07 BT, atau tepatnya berlokasi pada jarak 8 km Barat Daya Kabupaten Cianjur, pada kedalaman 10 km.

“Telah terjadi gempabumi mag:3.4, lokasi:Pusat gempa berada di darat 8 km barat daya Kab. Cianjur, waktu:17-Jun-24 18:21:53 WIB, kedlmn:10 Km, gempa ini dirasakan(MMI):II – III Cianjur,” tulis BMKG lewat akun media sosial resminya.

Sementara itu, BMKG memastikan hingga saat ini belum ada dampak yang ditimbulkan. Mengingat, informasi ini mengutamakan kecepatan sehingga data belum stabil dan lengkap. Namun, BMKG meminta masyarakat hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi.

“Disclaimer:Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data,” pungkasnya.





Follow Berita Okezone di Google News


Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fkh)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

[ad_2]

Source link

Category:
Comments (0)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *