SEMARANG – Polisi menghentikan rekayasa arus lalu lintas dengan skema satu arah (one way) lokal dari KM 459 Ruas Jalan Tol Semarang-Solo hingga KM 414 GT Kalikangkung Ruas Jalan Tol Batang-Semarang, Minggu (14/4/2024) pagi.
Sebelumnya, oneway lokal diberlakukan pada Sabtu (13/4/2024) pukul 21.45 WIB karena mengantisipasi kemacetan.
“Oneway lokal KM 459 Ruas Jalan Tol Semarang-Solo sampai dengan KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung Ruas Jalan Tol Batang-Semarang dihentikan pada pukul 07.30 WIB,” kata Vice President (VP) Corporate Secretary and Legal PT Jasamarga Transjawa Tol Ria Marlinda Paallo, Minggu (14/4/2024).
Marlinda mengatakan, volume kendaraan di sepanjang Jalan Tol Semarang-Solo dalam kondisi normal hingga saat ini. Ia berkata, kondisi lalu lintas juga terpantau ramai lancar.
“Terpantau sampai dengan saat ini volume lalu lintas kendaraan sepanjang Jalan Tol Semarang-Solo ramai lancar dan kembali difungsikan normal 2 arah pada pukul 07.54 WIB,” ucapnya.
Pihaknya juga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan, memastikan kendaraan dalam keadaan prima.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya