JAKARTA – Anwar Usman angkat bicara soal munculnya desakan pengunduran diri sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), menyusul rencana pernikahannya dengan Idayati yang merupakan adik dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Anwar tak menjawab pasti terkait dengan desakan tersebut. Ia hanya memberikan pernyataan tunggu tanggal mainnya terkait dengan desakan tersebut.
“Wah sudah ya, nanti tunggu tanggal mainnya,” kata Anwar di acara pelantikan dan pengukuhan Dewan Pengurus Pusat (DPP) PA GMNI, Jakarta, Sabtu 26 Maret 2022.
BACA JUGA:Ketua MK Anwar Usman Nikahi Adik Jokowi, Mahfud MD: Tak Ada Konflik Kepentingan
Sementara itu, terkait rencana pernikahannya, Anwar mengaku menyerahkan sepenuhnya kepada sang pencipta.
“Itukan begini, ini kan semua kembali kepada Allah SWT, Tuhan yang maha kuasa,” ujar Anwar.
BACA JUGA:Lamar Adik Presiden Jokowi, Anwar Usman Diminta Mundur dari Ketua MK
Anwar Usman telah melamar adik Presiden Jokowi, Idayati pada 12 Maret 2022 lalu, dan keduanya berencana akan menikah pada Mei mendatang