Sakit Hati, Suami Ajak 2 Anaknya untuk Bunuh Istri di Dumai : Okezone News

[ad_1]

PEKANBARU– Polresta Dumai menangkap SR (38), pelaku pembunuhan terhadap istrinya Kartini (41). Kepada polisi, SR mengaku sakit hati terhadap korban.

“Pembunuhan dilatarbelakangi rasa sakit hati dan dendam kepada sang istri karena kerap berlaku kasar kepada SR dan anak-anak mereka,” kata Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianton didampingi Kasat Reskrim Polres Dumai AKP Bayu Ramadhan Effendi dan Kasi Humas AKP Yusnelly, Jumat (8/9/2023).




Pada 25 Agustus 2023, korban yang sedang berada di rumah dihampiri pelaku. Dengan membawa martil yang sudah dipersiapkan, dia mendekati korban. Dia pun menghantam martil ke kepala korban.

“Sang suami bersama anak tiri korban ataupun anak kandung SR (38) dari pernikahan sebelumnya secara sadis menghabisi nyawa korban dengan memukul korban menggunakan alat palu ataupun martil berulang kali hingga Kartini (41) tewas,” tutur Kapolres.

Usai menghabisi nyawa istrinya, tersangka memangil keduanya anak tiri dan kandungnya yang masih berusia 12 tahun dan 14 tahun itu. Tersangka meminta bantuan kedua anaknya yang merupakan wanita dan pria itu untuk membuang jasad Kartini, ibu mereka.

“Anak kandung korban turut membantu ayah tiri dan sudara tirinya membuang jasad sang ibu ke parit yang berada di bawah jembatan tepatnya di Jalan Akasia Kelurahan Bukit Kapur Kecamatan Bukit Kapur, Dumai,” tuturnya.


Follow Berita Okezone di Google News


Usai melakukan pembunuhan dan membuang jasad istrinya, tersangka pamit untuk melarikan diri. Tersangka kabur ke daerah Lampung. Setelah buron sekitar 10 hari, SR ditangkap.

“Kedua anaknya yang telah turut serta membantunya dalam menghabisi nyawa Kartini secara sengaja ditinggalkan di Kota Dumai, sebab apabila kedua anaknya ditangkap, tersangka SR yakin kedua anaknya akan menerima hukuman yang lebih ringan dibandingkan dirinya. Sementara apabila SR tetap bersama kedua anaknya di Kota Dumai, SR mengaku takut apabila akan menerima hukuman mati sehingga tidak bisa bertemu dengan kedua anaknya kembali,” ujar Kapolres Dumai.

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

[ad_2]

Source link

Category:
Comments (0)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *