LOMBOK TIMUR – Rektor Institute Agama Islam (IAIH) Hamzanwadi, TGB KH Muhammad Zainul Majdi menegaskan keberadaan IAIH Hamzanwadi merupakan hasil ikhtiyar seluruh pihak, baik civitas akademika IAIH Hamzanwadi, maupun pemerintah daerah, institusi TNI/Polri, dan lainnya.
“Termasuk dukungan yang tidak putus baik dari mitra IAIH seperti Peradi, LBH, Inovasi NTB dan dukungan dari seluruh lembaga pendidikan di NTB,” ucap TGB usai wisuda 390 mahasiwa dan mahasiswa IAIH Hamzanwadi, Sabtu (10/12/2022).
TGB melanjutkan, IAIH Hamzanwadi terus berupaya maksimal meningkatkan kualitas. Salah satunya dengan berupaya memenuhi persyaratan formal prosedural di dalam pendidikan tinggi di Indonesia. Termasuk berjuang secara subtantif menunaikan tiga dharma perguruan tinggi.
Tiga dharma itu adalah pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan serta pengabdian kepada masyarakat.
Baca juga: TGB Dorong Tugas Akhir Mahasiswa Tak Lagi Hanya Berbasis Riset Kepustakaan
“Semua itu tidak dapat tercapai tanpa dukungan, kerja sama, kolaborasi semua pihak. Selain juga ridho Allah SWT,” ucap TGB.
Pihaknya berharap semua pihak tetap menjalin kerja sama dan kolaborasi untuk kebaikan bersama. Untuk memberikan kemanfaatan bagi ummat dan Tanah Air.